Senin, 02 April 2012

Sepak Bola dan Kehidupan (bag. 1)

Banyak hal yang bisa kita pelajari dari pertandingan sepak bola. Ya, kita tidak hanya menikmati indahnya tarian artis sepak bola di lapangan hijau, namun dibalik semua itu, ada pelajaran tersembunyi, yang hampir kita tidak mengetahuinya.

Pada kesempatan ini, saya akan mencoba menguak pelajaran tersembunyi dari pertandingan sepak bola. Sehingga dengannya, diharapkan kita tidak hanya menikmati tontonannya belaka, tetapi tuntunannya juga.

Pertandingan sepak bola, waktunya telah ditentukan, yaitu 90 menit (2 X 45 menit).

Kehidupan kita-pun, juga telah ditentukan waktunya oleh Allah. Hanya saja, kita tidak diberitakan dengan detail, berapa waktu kita hidup di dunia ini. Tapi justru kerahasiaan ini adalah nikmat yang tak terkira. Bayangkan jika, Anda mengetahui kalaulah hidup Anda tinggal 1 jam lagi, tentu entah perasaan apa yang akan berkecamuk dalam diri Anda. Anda pasti ‘galau’ tak karuan. Yang katanya sebagian orang, jika kita mengetahui kapan kita dipanggil-Nya, maka kita akan termotivasi untuk memperbanyak ibadah, menurut saya itu adalah keliru. Lihat saja, sahabat Anda yang akan melangsungkan akad nikah. Apakah akad nikah adalah sesuatu yang membahagiakan? Sudah pasti, ya kan? Nah, bagaimana perasaan sahabat Anda itu? Saya pun pernah merasakan ‘kegalauan’ yang tak terkira ketika akan melangsungkan akad nikah. Apalagi jika itu adalah kematian, yang kadang kita 'menakutinya'.

Jadi, pen-rahasia-an waktu hidup kita di dunia adalah nikmat yang besar. Namun meski demikian, Allah telah memberikan rambu-rambunya, yaitu kalaulah kehidupan di dunia ini ‘sementara’.
Kembali ke sepak bola. Para pemain sepak bola, dengan waktu yang tersedia, mereka berusaha sekuat tenaga untuk memenangkan pertandingannya. Waktu satu detik pun bagi mereka sangatlah berharga. Nah, sekarang tengoklah diri kita sendiri. Kita tidak tahu kapan waktu kita berakhir. Maka, masih pantaskah jika kita berleha-leha, bersantai, bermaksiat, dan tidak mengoptimalkan waktu yang Allah berikan ‘sementara’ ini?

Hmmm, saya jadi ciut ketika melihat diri ini. Jujur, begitu banyak menit-menit yang terlewati begitu saja tanpa sesuatu yang berarti didalamnya. Padahal, kita akan lebih dimintai pertanggungjawabannya atas waktu yang kita lewati ini.

Pemain sepak bola, sebanyak mungkin berusaha untuk mencetak goal ke gawang lawan.

Dengan waktu terbatasnya, pesepak bola menargetkan sebanyak-banyaknya goal untuk kemenangan timnya. Nah, waktu kita yang tak terbatas terbatasnya ini, berapa goal yang ingin kita ciptakan?

Goal artinya tujuan. Maka, tujuan apa yang ingin kita raih sebagai bentuk kemenangan kehidupan kita di dunia ini? Atau jangan-jangan kita tidak mengetahui tujuan hidup kita untuk apa. Ingat ! Waktu kita tak terbatas terbatasnya. Tentukan goal hidup ini sekarang juga !!!

Sahabat,

Pelajaran terlesulubung apa lagi yang ada didalamnya?
Kita lanjutkan di artikel selanjutnya ya …


Salam SuksesBahagia !!!


Imam Nugroho | MSB
Mindsetter SuksesBahagia

0 komentar:

Posting Komentar

 

Labels

Popular Posts